Kunjungan ke kecamatan -kecamatan tersebut dimaksudkan untuk melakukan rapat koordinasi dan bertatap muka dengan seluruh ketua RT yang ada di kecamatan.
Dalam kunjungan itu Abah Zairullah didampingi Sekda Ambo Sakka, Asisten I Tanah Bumbu Eka Saprudin, para Kepala SKPD, Kabag, bakal calon anggota DPRD Kalimantan Selatan dr. M. Yadi Mahendra Muhyin dan camat yang wilayahnya dikunjungi bupati.
Pada kunjungan hari pertama , Abah Zairullah mengunjungi Kecamatan Mantewe, kemudian terjadi banyak berbagai dialog, termasuk rencana menaikan intensif ketua RT dan Sekretaris.
Di Kecamatan Mantewe jumlah RT yang datang cukup banyak, sehingga aula kecamatan yang dijadikan tempat pertemuan penuh sesak.
Selesai di Mantewe, selanjutnya rombongan Abah Zairullah melanjutkan kunjungan ke Kecamatan Karang Bintang. Di
kecamatan Abah Bupati, juga memberikan arahan bagi ketua RT dalam upaya meningkatkan kesejahteraan mereka.
Selanjutnya perjalanan dilanjutkan dengan medatangi Kecamatan Teluk Kepayang, dan Kusan Hulu.
Sementara ketika balik ke Batulicin, Pengasuh Istana Anak Yatim Darul Azhar itu, memantau persiapan akhir mengenai rencana peresmian Pendopo Serambi Madinah, Senin ( 2/10/2023 ) besok, yang lokasinya berdampingan dengan Kantor Bupati Tanah Bumbu.
Hari kedua, Abah Zairullah mengunjungi Kecamatan Satui, Angsana, Kuranji, dan Kecamatan Sungai Loban.
0 Komentar