Unordered List

6/recent/ticker-posts

BLK Tanbu dan RIK Bersepakat, Siap Lahirkan Tenaga Profesional.

 
TANAH BUMBU, Kontak24jam.Net - Langkah konkret dilakukan Balai Latihan Kerja (BLK) Tanah Bumbu (Tanbu) dan Rumah Inspirasi Kreatif (RIK). Keduanya bersepakat bekerja sama.

Kerja sama itu ditandai dengan penandatangan MoU, Rabu (12/4/2023) siang. Ditandatangi langsung oleh Kepala UPTD-BLK Tanbu, Riza Akhyari dan Ketua RIK, Anwar Ali Wahab.

Ada sepuluh poin kesepakatan yang dibuat. Semuanya berkaitan dengan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia. Khususnya di Tanbu.

Anwar mengungkapkan satu di antara sepuluh poin yang disepakati, yakni urusan sertifikasi kompetensi kerja. Di mana RIK juga memegang tanggung jawab mencetak tenaga ahli profesional.

“Tentu kami menginginkan pengembangan SDM yang maksimal. Sehingga masyarakat bisa bersaing di dunia kerja secara profesional,” tuturnya.

Ia menambahkan selain melakukan sertifikasi, pihaknya juga bertanggung jawab menyediakan tenaga pelatih maupun instruktur ahli di bidangnya. Hal ini menjadi kunci lahirnya pekerja-pekerja profesional yang siap bersaing.

“Kami memiliki instruktur profesional yang siap diturunkan melakukan pelatihan dan pembinaan,” katanya.

Perjanjian kerja sama ini akan terjalin hingga empat tahun ke depan. Semasa itu, BLK dan RIK berkomitmen untuk getol melakukan pengembangan SDM.

Kepala BLK Tanbu, Akhyar menuturkan adanya MoU dengan RIK akan memperluas kapasitas pemberdayaan alumni BLK menuju sektor ekonomi kreatif.

“Selama ini kegitan di BLK adalah melatih SDM agar memiliki keterampilan. Dengan MoU ini BLK dan RIK akan berkolaborasi untuk menumbuhkan potensi ekonomi di Tanbu,” ungkapnya.

Penutup, ia berharap BLK dan RIK harus bisa menjadi mitra strategis untuk mendorong pertumbuhan ekonomi, khususnya di Tanbu.

“BLK dan RIK harus bisa menjadi inkubator dan akselerator bagi masyarakat untuk membangun usaha atau menjadi pelaku usaha. Sudah saatnya warga Tanah Bumbu menjadi pelaku dalam pertumbuhan industri yang terus berkembang,” pungkasnya. (rilis)

Posting Komentar

0 Komentar