Unordered List

6/recent/ticker-posts

Peringati Hari Armada, Lanal Gelar Vaksinasi

 
KOTABARU,   KONTAK24JAM.COM  - Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 kembali digelar oleh pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Kotabaru, yang kali ini dalam rangka memperingati hari Armada tahun 2021.

Dalam kesempatannya, Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Sadarianto yang didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 5 Korcab XIII DJA II, Yunice Sadarianto, secara langsung membuka kegiatan vaksinasi maritim dan kegiatan dilaksanakan di halaman Kamla Lanal Kotabaru, Senin (06/12/21).

Danlanal Kotabaru menyampaikan bahwa, pelaksaan vaksinasi Covid-19 di Lanal Kotabaru merupakan kegiatan yang kesekian kalinya, sebagai upaya  TNI AL mendukung program pemerintah pada Desember 2021 harus sudah di target 70 %.

"Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang  dilaksanakan kali ini juga merupakan kerjasama antara Lanal Kotabaru dengan Injasmar  PT Mubadala Petrolium," kata Sadarianto.

Menurutnya, sosialisasi vaksinasi Covid-19 bukan hanya merupakan tugas dari TNI - Polri atau Nakes saja, tetapi merupakan tugas semua pihak agar ikut terlibat.

"Saya berharap kepada para peserta vaksinasi ini bisa menyampaikan ke saudara ataupun kerabatnya yang belum di vaksin agar bisa ikut vaksinasi," harapnya.

Sekedar diketahui bersama, dalam kegiatan yang dihadiri oleh perwira staf Lanal Kotabaru, prajurit Lanal Kotabaru,  perwakilan Mubadala Petrolium, masyarakat maritim dan kelompok nelayan, juga dilaksanakan secara simbolis penyerahan bantuan sembako dan pemotongan tumpeng dalam rangka Hari Armada RI tahun 2021. (Red)





Penulis : Shintia 

Posting Komentar

0 Komentar