Unordered List

6/recent/ticker-posts
                           

APBMI Kabupaten Tanah Bumbu Gelar Buka Bersama Para Wartawan.

 
TANAH BUMBU, kontak24jam.Net
Dewan Pengurus Cabang (DPC) 
Asosiasi Perusahan Bongkar Muat Indonesia (APBMI) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) bersama anggota 
perusahan bongkar muat serta sejumlah jurnalis pers atau wartawan di 'Bumi Bersujud' Tanbu mengadakan buka puasa bersama,  di Resto Hotel Ebony Lantai 3 T, Batulicin, Tanbu, Senin, (25/3/2024).

Digelarnya acara buka puasa bersama guna mempererat tali Silaturahmi antar sesama Anggota Perusahaan Bongkar Muat (PBM) dengan DPC APBMI Tanah Bumbu 
serta beberapa awak media yang ada di Tanah Bumbu.

Ketua APBMI Tanah Bumbu, M. Sarul Rahmadani mengatakan, bahwa bukber ini sebagai bentuk silaturahmi APBMI Tanbu dengan Perusahaan Bongkar Muat (PBM) serta rekan-rekan media di Tanah Bumbu.

"Alhamdulillah dalam acara bukber bersama ini, anggota PBM banyak yang berhadir, dan semoga tahun akan datang bisa lebih meriah lagi," ujar  Sahrul sapaan akrabnya. 
 

Selain itu lanjut Sarul, APBMI Tanbu ini untuk menaungi dari Anggota Perusahan Bongkar Muat (PBM) untuk kelancaran bongkar muatnya.

Dia menjelaskan, Bukber bersama awak media ini juga supaya terjalin sinergi APBMI dan Perusaha Bongkar Muat (PBM). 

Pertama, salah satu yang menjadi misi hadirnya Asosiasi Perusahan Bongkar Muat Indonesia (APBMI) Tanah Bumbu adalah bagaimana terciptanya pemerataan dalam hal kesempatan perusahan itu mendapatkan pekerjaan di perusahan bongkar muat, khususnya siper batubara, terutama perusahaan-perusahaan produk lokal.

Selama ini kata Dia, mungkin ada yang sulit kita geser, kita tidak mungkin menggeser perusahaan yang sudah ada berkontrak, namun bagaimana ketika ada penambahan, maka ada peluang kesempatan perusahaan lokal dalam angkutan bongkar muat itu.

"Kami berharap ke depan mungkin bisa bersinergi dengan dibantu rekan-rekan media dalam mengangkat perusahan lokal, intinya kearifan lokal," harapnya.

Dia memaparkan, Asosiasi Perusahan Bongkar Muat Indonesia (APBMI) Tanah Bumbu ini mempunyai induk namanya DPP APBMI Tanbu, yang mempunyai mitra dengan Mentri Perhubungan, terutama Dirjen Hutla. Setiap ada regulasi di pusat, pembuatan atau rencana regulasi pasti melibatkan APBMI yang di wakili oleh kawan-kawan di pusat.

"Kita di Tanbu ada sekitar 32 perusahan yang bermitra dengan kita, kedepan kita juga akan menargetkan terkait bongkar muat Logistik dan lainnya, sehingga bisa menjadi tertibnya bongkar muat di Tanbu,"pungkasnya. (Red)

Posting Komentar

0 Komentar